DPRD Jabar Apresiasi Adanya Jembatan Layang Kopo

Gubernur Jabar Ridwan Kamil(tengah) bersama Sekretaris Komisi IV DPRD Jabar, Dr. Buky Wibawa (ke tiga kiri) saat melakukan fungsionalisasi jalan layang Kopo Kota Bandung.
banner 120x600

REAKSI BANDUNG- Jembatan layang atau Fly Over Kopo resmi difungsikan pada Sabtu 1 Oktober 2022. Fly Over sepanjang 1,3 kilometer ini diharapkan mampu mengurai kemacetan yang terjadi di kawasan perempatan Cibaduyut – Soekarno Hatta dan Jalan Kopo – Soekarno Hatta.

Acara fungsionalisasi flyover atau jalan layang Kopo tersebut dilakukan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Sekretaris Komisi IV DPRD Jabar, Dr. Buky Wibawa dan Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan  bertempat di Bandung Convention Centre, Jl. Soekarno Hatta No.354, Kb. Lega, Kec. Bojongloa Kidul, Kota Bandung.

Fungsionalisasi yang dimaksud ialah melakukan uji kelaikan kondisi jalan dan infrastruktur pendukung. “Hari ini kita sudah menyelesaikan pengetesan kelaikan jalan di flyover Kopo. Ini disebut juga flyover “KOREA'”, Kopo Area. Nah, hari ini sudah resmi dinyatakan laik fungsi,” kata Ridwan Kamil.

Sementara itu, Sekretaris Komisi IV DPRD Jabar, Dr. Buky Wibawa saat diminta tanggapannya mengatakan menyambut baik kehadiran jalan layang Kopo.Dengan adanya jalan layang ini, kemacetan di dua persimpangan bisa ditekan,jelas politisi senior partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ini.

Lebih lanjut dikatakan Anggota legislator partai berlambang burung garuda ini,Kehadiran fly over Kopo layak diapresiasi karena banyak manfaatnya terutama bagi masyarakat di wilayah Bandung Raya.

Dari sisi kontruksi diyakini akan memberikan kenyamanan kepada masyarakat, karena kualitas jalan sudah dievaluasi kelayakannya. Itu terlihat dari tahapan adanya ujicoba laik fungsi yang sudah dilaksanakan sejak 22 September 2022.

Proyek flyover Kopo ini bernilai kontrak Rp288,76 miliar yang sumber dananya berasal dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN). Dengan tuntasnya pembangunan flyover Kopo diharapkan rencana fly over lainnya yang sudah dirancang seperti fly over Kiara condong – Buahbatu dapat segera juga dibangun.

Kendati Fly over Kopo sudah bisa dipakai oleh masyarakat, evaluasi penggunaan harus terus dilakukan.

Evaluasi dampak infrastruktur seperti ada tidaknya kerusakan lingkungan, misalnya banjir Cileuncang di kawasan itu, perlu dicarikan solusinya pangkas wakil rakyat daerah pemilihan (dapil) Jabar 1 melputi Kota Bandung dan Cimahi ini. (*)

Loading

Penulis: Ferry ArdiansyahEditor: Editor 1